BANGKO - Setelah dilakukan pencarian selama lebih kurang lima hari, jasad Ego Andrean (17), korban tenggelam di Danau Pauh, Kabupaten Merangin, hari ini, Kamis (23/7), akhirnya ditemukan.
"Pagi ini sekitar pukul 07.40 WIB tubuh korban mengambang sekitar 300 meter dari titik atau tempat tenggelamnya semula," kata Fransisholis Boa dari Basarnas Jambi yg sudah lima hari ikut proses pencarian.
"Jenazah sudah dievakuasi," ujarnya lagi.
Ditambahkannya, hari ini merupakan hari keenam pencarian, sejak korban tenggelam Sabtu (18/7) lalu. Untuk melakukan pencarian, Rabu (22/7) sore kemarin Tim Rescue dari Kepolisian Perairan dan Brimob Polda Jambi sudah tiba dan bergabung di lokasi.
Selain itu, kemarin juga ditambah 2 unit perahu dan 4 regu penyelam. Ada 12 personel dari SAR Brimob Polda Jambi untuk membantu penyisiran.
"Ego akan di makamkan di Pagar Alam, sesuai dengan permintaan keluarga dan nenek korban," ujar Mamat, salah seorang kerabat korban.