Kamis, 30 Maret 2023

Benarkah Sulit Dapat Partai? Al Haris: Kita Lihat Saat Daftar di KPU

Jumat, 22 Desember 2017 | 11:44:56 WIB


Al Haris
Al Haris / istimewa

MERANGIN-Suhu politik di Merangin terus memanas. Saat ini para calon bupati masih bersaing ketat untuk mendapatkan perahu politik.

Sedikitnya tujuh kursi harus di tangan sebagai syarat bisa maju sebagai calon di Pilkada.

Hingga kini ada tiga pasangan calon sudah mempromosikan pasangan. Mereka adalah Nalim-Khafied-Moein, Al Haris-Mashuri (Hamas), dan Ahmad Fauzi Ansori-Sujarmim (Fajar). Ketiga pasangan calon ini diprediksi bakal bersaing ketat rebut BH 1 FZ.

Seperti diketahui, belakangan ini perebutan dukungan partai benar-benar ketat. Terlebih bila M Syukur benar-benar maju di Pilkada Merangin.

Majunya M Syukur diyakini bakal mengurangi dukungan partai untuk calon lain. Malahan salah satunya bisa batal mencalonkan diri karena kekurangan dukungan partai.

Termasuk untuk calon incumbent Al Haris. Bila Hanura mengusung M Syukur dan PAN mendukung Nalim, Haris otomatis kekurangan dukungan partai.

Al Haris saat dimintai tanggapannya terkait dengan persiapan partai yang akan mengusungnya nati mengaku tetap optimis dan saat ini dia mengklaim bahwa dukungan partai sudah cukup.

Hanya saja dia masih enggan menyebutkan partai apa saja yang menjadi perahunya nanti.

"Yang penting saat pendaftaran di KPU, dari beberapa Bacalon, belum ada yang tahu siapa saja yang sudah mengantongi rekomendasi partai. Kan masih klaim-klaim itu. Kita lihat nanti saat daftar di KPU partai apa dukung siapa," ungkapnya saat dibincangi metrojambi.com.

Ditanya terkait dengan partai yang belum mengeluarkan rekomendasi dukungan untuk bacalon, dia mengatakan bahwa masing-masing partai memiliki mekanisme dalam menentukan sikap, sehingga partai yang diharap hingga kini belum mengeluarkan rekomendasi dukungan.

"Kondisi politik saat ini masih biasa-biasa saja. Kalau kami (Haris-Mashuri), jika masyarakat masih menghendaki kami yakin dan percaya, sebenarnya keinginan dari partai merupakan akumulasi dari keinginan rakyat, insya Allah kita ada partai," pungkasnya.


Penulis: Andi Kurniawan
Editor: Ikbal Ferdiyal



comments