JAMBI - Bakal calon bupati Kerinci, Zainal Abidin, dikabarkan bakal diusung koalisi besar di Pilkada 2018 nanti. Sejumlah partai politik (parpol) disebut-sebut telah merapat ke calon dari wilayah hilir tersebut.
Selain PKB yang menyatakan segera mengeluarkan rekomendasi untuk Zainal setelah nama pendamping diserahkan, parpol lainnya yang dikabarkan merapat ke Zainal yakni Golkar, Gerindra, PBB, dan Hanura.
"Ini koalisi besar," ujar sumber metrojambi.com yang enggan disebutkan namanya, Sabtu (30/12/2017).
Zainal sendiri saat dikonfirmasi juga enggan memberikan jawaban terkait kabar tersebut. Ia memilih untuk menunggu hingga adanya rekomendasi yang dikeluarkan.
"Kita lihat saja. Tunggu ya," jawab Zainal saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp.