JAMBI- Pasca diamankannya 45 orang anggota kelompok Serikat Mandiri Batanghari (SMB) oleh tim gabungan Polri-TNI pada Kamis (18/7) di kawasan hutan Distrik VIII Kabupaten Batanghari, Jambi, pihak Kepolisian dan TNI menambah lagi pasukan untuk menjaga kondisi di lapangan agar tidak terjadi lagi sesuatu yang tidak diinginkan.
Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Jambi, Irjen Pol Muchlis AS kepada wartawan, di Jambi Jumat diri hari mengatakan, setelah tim gabungan TNI-Polri berhasil menangkap 45 orang pelaku penghadangan, kekerasan dan penganiayaan terhadap tim Satgas Karhutla pada beberapa waktu lalu, kini mereka dibawa ke Jambi untuk penyidikan lebih lanjut dan ditahan di Mako Brimob Polda Jambi untuk sementara.
Baca juga : Polda Jambi Resmi Tetapkan 20 Anggota SMB Sebagai Tersangka
Untuk menjaga situasi keamanan pasca penangkapan para pelaku kekerasan itu, Polri dan TNI menambah lagi jumlah pasukan untuk berjaga di lokasi kamp para pelaku di kawasan Distrik VIII Kabupaten Batanghari, Jambi. Pasca diamankannya ketua kelompok Serikat Mandiri Batanghari (SMB) Muslim bersama pengikutnya, sejumlah pasukan sudah ditempatkan dilokasi untuk menjaga situasi keamanan di sana.