Minggu, 26 Maret 2023

Pendaftaran Bacaleg Tahap 1 Partai Ummat Jambi Mencapai 60 Persen

Selasa, 31 Januari 2023 | 10:49:50 WIB


DPD Partai Ummat Se-Provinsi Jambi menggelar pertemuan guna membahas strategi pemenangan Pemilu dan persiapan mengikuti Rakernas 1 Partai UMMAT pada tanggal 13-15 Februari di Jakarta
DPD Partai Ummat Se-Provinsi Jambi menggelar pertemuan guna membahas strategi pemenangan Pemilu dan persiapan mengikuti Rakernas 1 Partai UMMAT pada tanggal 13-15 Februari di Jakarta / Anil Hakim / Metrojambi.com

JAMBI - DPD Partai Ummat Se-Provinsi Jambi menggelar pertemuan guna membahas strategi pemenangan Pemilu dan persiapan mengikuti Rakernas 1 Partai UMMAT pada tanggal 13-15 Februari di Jakarta.

Ketua DPW Partai Ummat Provinsi Jambi, Mahilli mengatakan, ada beberapa hal yang menjadi fokus pembahasan dalam pertemuan yang dilaksanakan Minggu sore tersebut.

Baca juga : Mahilli Sebut Pendaftar Bacaleg Partai Ummat Meningkat

"Yang dibahas kemarin perkembangan pencalegan DPRD kabupaten/kota, DPRD provinsi di masing-masing dapil, revitalisasi kepengurusan dan rekrutmen saksi, serta persiapan mengikuti Rakernas 1 Partai Ummat tanggal 13-15 Februari di Jakarta," kata Mahilli, saat dikonfirmasi melalui saluran WhatsApp, Selasa (31/1/2023).

Mahilli menyampaikan, hingga saat ini setidaknya pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) kabupaten/kota telah mencapai angka 60 persen, bahkan di beberapa dapil sudah ada yang terisi hingga 90 persen.

"Di semua kabupaten kota sudah terisi semua paling sedikit 60% per dapilnya, bahkan ada beberapa kabupaten sudah 90% terisi semua dapil," katanya.

Sementara itu, untuk DPRD provinsi dirinya mengungkapkan sudah mencapai 50 persen pada setiap dapil, hanya dapil Bungo Tebo yang hampir terisi penuh.

"Kalau untuk DPRD Provinsi hanya dapil Bungo Tebo yang sudah 95% terisi, selebihnya rata-rata baru 50% dari quota masing-masing dapil. Kita masih berikan waktu untuk melengkapi sampai akhir bulan Februari yang akan datang agar semua bisa terisi," jelasnya.

Mahilli optimis, pada akhir Februari nanti pendaftaran bacaleg dari seluruh dapil akan terpenuhi dari tingkat kabupaten kota hingga DPRD Provinsi.

"Insya Allah akan terpenuhi semua sampai akhir Februari. Kita sangat yakin karena melihat animo pengurus dan yang lainnya sangat besar di tahap 1 ini," pungkasnya.


Penulis: Anil Hakim
Editor: Ikbal Ferdiyal



comments